Viral! BBM Diduga Tercampur Air di Tasikmalaya, Warga Ngoceh Motornya Mogok

PIKIRAN RAKYAT - Sebuah video berdurasi 20 detik beredar luas di media sosial dan membuat warganet geger. Dalam video tersebut, tampak seorang pria bersama rekannya sedang mengecek tangki motor yang tiba-tiba mogok setelah diisi bahan bakar dari salah satu SPBU di kawasan Jalan Perintis Kemerdekaan, Padayungan, Tasikmalaya.
Video yang diunggah pada Sabtu 1 November 2025 malam itu, memperlihatkan pria tersebut menguras cairan dari tangki ke dalam botol. Cairan tersebut tampak seperti air yang secara otomatis terpisah dari bensin.
Pria itu pun ngoceh tak karuan, dengan sekelumit kekesalannya dia mempertanyakan keaslian bahan bakar yang ia beli tersebut dengan bahasa khas daerah.
"Kumaha ieu, maenya bensin kieu warna na? (Gimana ini, masa bensin warnanya begini?" ucap pria dalam video tersebut yang dikutip, Senin 3 November 2025.
Dalam video tersebut juga terdengar suara perempuan yang bertanya kepada si pria. "Loba nu meulina? (Banyak yang belinya?)," tanya perempuan itu. Si pria pun langsung menjawab "Loba (banyak)," jawab pria itu.
Si pria kembali ngoceh, akibat dari BBM tercampur air itu motornya jadi tidak bisa berfungsi alias mogok. "Kumaha ieu motor nepi ka mogokna (Gimana ini motor sampai mogok)," kata pria itu dengan nada kesal.
Seketika, unggahan itu langsung dibanjiri komentar beragam dari netizen di Tasikmalaya. "Daerah mana?" tanya netizen bernama Yand***. Tak lama kemudian, akun pengunggah video tersebut Wind*** menjawab pertanyaan itu. "Sambong," jawabnya singkat.
Warganet lainnya juga mempertanyakan keberadaan pom bensin tersebut. "Pom bensin mana teh," tulis akun Amsur***. Ada juga warganet lain yang menyesalkan kejadian itu. "Wah parah eta mah kudu menta ganti ku motor anyar (wah parah itu, harus minta ganti motor baru)," katanya.***
Posting Komentar untuk "Viral! BBM Diduga Tercampur Air di Tasikmalaya, Warga Ngoceh Motornya Mogok"
Posting Komentar