Hasil Proliga 2026 - Blok lemah meski punya Yolla dan Wilda, Livin Mandiri remuk dibombardir Electric PLN - MENGGAPAI ASA

Hasil Proliga 2026 - Blok lemah meski punya Yolla dan Wilda, Livin Mandiri remuk dibombardir Electric PLN

menggapaiasa.comJakarta Electric PLN mendapatkan kemenangan pertama mereka di Proliga 2026 setelah melumpuhkan Jakarta Livin Mandiri.

Jakarta Electric PLN tak terbendung saat menghadapi Jakarta Livin Mandiri pada lanjutan putaran pertama Proliga 2026.

Setelah dikalahkan Jakarta Pertamina Enduro kendati sudah unggul set 2-0, Electric PLN tidak menyia-nyiakan kesempatan yang dimiliki kali ini.

Electric PLN menang dengan skor 3-0 (25-23, 25-14, 25-23) dalam pertandingan yang digelar di GOR A. Yani, Pontianak, Kalimantan Barat, Minggu (11/1/2026).

Jalannya Pertandingan

Pertandingan yang mempertemukan dua tim yang sama-sama kalah pada laga pertama masing-masing ini berlangsung bak roller coaster.

Set pertama pun sudah dramatis saat Electric PLN hampir mengulangi kesalahan yang sama seperti di laga pertama yaitu kalah setelah unggul cukup telak.

Livin Mandiri menutup ketertinggalan 4 sampai 5 angka hingga 17-22 untuk nyaris mencatat set point lebih dahulu.

Akan tetapi, challenge yang berhasil dari Electric PLN mengubah situasi sehingga skor 24-23 bagi keunggulan tim putri tersukses di Proliga itu.

Nerisman Oszoy selaku opposite andalan tidak menyia-nyiakan dengan bola tip yang memecah pertahanan Livin Mandiri sekaligus menutup set pertama.

Kolaborasi setter Khaliza Azilia Rahma dan trio hitter: Ozsoy, Celeste Plak, dan Ersandrina Devega berlangsung cukup baik di tengah penerimaan yang goyah.

Kali ini distribusi bola kepada Oszoy, Plak, dan Devega alias Caca lebih seimbang. Berbeda saat laga pertama ketika pemain asing mereka mendapat porsi jauh lebih besar.

Utamanya Oszoy dan Plak, dua pemain asing itu cerdik dalam penempatan saat mendapat bola-bola tinggi.

Pertahanan Livin Mandiri kerap meninggalkan ruang di area tengah. Blok mereka dengan Yolla Yuliana dan Myrasuci Indriani sebagai andalan juga kurang kukuh.

Ujian bagi Livin Mandiri makin besar setelah outside hitter andalan mereka, Naisya Pratama Putri, mengalami cedera pada awal set kedua.

Pemain muda yang berperan krusial dalam raihan perunggu timnas putri di SEA Games 2025 itu salah mengambil tumpuan setelah melakukan spike menyilang.

Posisi Naisya digantikan talenta muda lainnya, Syelomitha Afrilaviza Injilia Wongkar, yang juga telah menembus skuad timnas senior.

Namun, masalah Livin dalam laga ini tak cuma soal serangan tetapi juga blok dan receive yang membuat permainan mereka sulit untuk mengalir.

Tak cuma sekali Electric mendapatkan overpass alias bola antisipasi yang menyeberang net dari Livin Mandiri di laga ini.

Adapun soal blok, selain mudah ditembus, Livin tidak terlihat taringnya dengan 0 poin blok dalam dua set pertama laga.

Padahal, selain diperkuat Yolla, Livin didukung Wilda Siti Nurfadhilah sebagai mantan penghalau andalan Indonesia lainnya yang musim ini pindah ke kursi kepelatihan mereka.

Sempat ganas di awal set kedua, Livin tertinggal makin jauh dari Electric hingga 10-16 pada technical time out.

Situasi belum membaik kendati pelatih Danai mencoba melakukan rotasi dengan memasukkan pemain-pemain muda dari bangku cadangan.

Margin angka melebar hingga 11 angka saat set point 24-13 setelah spike Syelomitha sukses diblok oleh Devega alias Caca.

Sempat dibalas satu kali, bola tip dari Ozsoy lagi-lagi menghasilkan poin kemenangan set.

Livin kembali hidup pada set ketiga. Permainan yang goyah dari Electric PLN membuat Yolla dkk. dapat mendekat hingga satu angka di 16-17.

Penampilan ngotot dari setter berusia 14 tahun, Gabriella Maya Inri Rompis, tampaknya menular ke rekan-rekan setim.

Setelah pada set pertama mencetak ace yang hampir membantu Livin berbalik unggul, Rompis dipercaya menggantikan Dian Pratiwi.

Skor disamakan Livin di 18-18 dan 19-19. Namun, performa brilian Plak menjaga momentum PLN. Quick yang keluar dari Myrasuci membuat PLN menjauh di 21-19.

Livin mendekat lagi di 22-23 setelah pipe attack yang berhasil dari Yolla.

Namun, serangan yang gagal pada reli berikutnya membuat Livin dihukum dengan spike keras Ozsoy untuk match point.

Livin hanya dapat membalas satu kali sebelum serangan Caca dari posisi dua berbuah block out dari Yolla Yuliana.

Posting Komentar untuk "Hasil Proliga 2026 - Blok lemah meski punya Yolla dan Wilda, Livin Mandiri remuk dibombardir Electric PLN"