Prediksi bunga sakura mekar di Jepang pada 2026 - MENGGAPAI ASA

Prediksi bunga sakura mekar di Jepang pada 2026

JAPAN Meteorological Corporation (JMC) pada 18 Desember 2025 merilis prediksi waktu mekar bunga sakura untuk tahun 2026. Bunga sakura pertama diperkirakan akan muncul di Tokyo dan Nagoya.

Dilansir dari Travel and Leisure Asia, prediksi ini disusun berdasarkan analisis mendalam terhadap lebih dari 1.000 lokasi pengamatan bunga sakura di seluruh Jepang. Mulai tahun 2026, JMC menerapkan teknologi kecerdasan buatan untuk menyusun ramalan jangka panjang, sehingga wisatawan domestik maupun internasional dapat merencanakan perjalanan dengan lebih awal.

Berikut ini jadwal prediksi awal mekar (kaika) dan puncak mekar (mankai) bunga sakura di beberapa kota utama di Jepang.

1. Tokyo: Awal mekar pada 19 Maret; puncak mekar pada 26 Maret.

2. Nagoya (Prefektur Aichi): Awal mekar pada 19 Maret; puncak mekar pada 28 Maret.

3. Fukuoka dan Kochi: Awal mekar pada 20 Maret; puncak mekar pada 29 Maret untuk Fukuoka dan 27 Maret untuk Kochi.

4. Osaka dan Kyoto: Awal mekar pada 24 Maret; puncak mekar pada 31 Maret.

5. Sendai (Prefektur Miyagi, wilayah Tohoku): Awal mekar pada 5 April; puncak mekar pada 10 April.

6. Aomori: Awal mekar pada 19 April; puncak mekar pada 22 April.

7. Sapporo (Hokkaido): Awal mekar pada 28 April; puncak mekar pada 1 Mei.

Kota-kota di wilayah utara Jepang akan mengalami musim sakura lebih lambat karena suhu yang lebih dingin. Untuk pengalaman terbaik, disarankan tiba sekitar satu minggu setelah awal mekar agar dapat menyaksikan bunga dalam kondisi terbaik. Waktu yang berbeda ini merupakan kabar baik bagi para pelancong yang ingin mengikuti perkembangan bunga sakura di berbagai wilayah.

JMC akan terus memperbarui perkiraannya, dengan rilis berikutnya dijadwalkan pada 8 Januari 2026, seperti dilansir dariJapan Travel. Proyeksi pertama ini merupakan titik awal yang bermanfaat, bagi para pelancong untuk merencanakan perjalanan dan memanfaatkan salah satu musim terindah dan paling diminati di Jepang. Musim sakura 2026 ini diharapkan kembali menjadi magnet bagi jutaan pengunjung yang ingin menikmati keindahan sementara bunga pink yang melambangkan pembaruan dan kehidupan di Jepang.

PUTRI AZ ZAHRA SUHERMAN

Posting Komentar untuk "Prediksi bunga sakura mekar di Jepang pada 2026"