Jelang Hari Raya Natal 2025, Wilayah NTT Berpotensi Diterjang Potensi Cuaca Ekstrem
PR NTT - Menjelang Hari Raya Natal dan Tahun Baru 2026, Stasiun Meteorologi Kelas II Eltari Kupang menginformasikan perkiraan potensi cuaca ekstrem di wilayah Nusa Tenggara Timur (NTT), mulai Senin kemarin 22 Desember hingga 28 Desember 2025. Berdasarkan hasil analis, terpantau adanya sirkulasi siklonik di selatan NTT (Utara Australia). Bisa berpotensi menjadi Bibit Siklon Tropis, serta aktifnya gelombang atmosfer low diprakirakan akan memicu gelombang equatorial rossby dan kelvin di sekitar wilayah NTT.
Menurut Kepala Stasiun Meteorologi Kelas II Eltari Kupang, Sti Nenotek, Selasa 23 Desember 2025. Kondisi ini mengakibatkan terbentuknya daerah belokan, pertemuan dan perlambatan kecepatan angin di wilayah NTT, sehingga mendukung terjadinya Hujan Sedang hingga Lebat yang dapat disertai petir dan angin kencang berdurasi singkat.
Oleh karena itu, pihaknya memberi informasi peringatan dini waspada potensi hujan dengan intensitas Sedang hingga Lebat yang dapat disertai petir dan angin kencang berdurasi singkat pada periode 22-28 Desember 2025.
Berpotensi terjadi, di wilayah Kota Kupang, Kabupaten Kupang, Timor Tengah Selatan (TTS), Timor Tengah Utara (TTU), Malaka, Belu, Rote Ndao, Sabu Raijua, Alor, Lembata, Flores Timur, Sikka, Ende, Nagekeo, Ngada, Manggarai Timur, Manggarai, Manggarai Barat, Sumba Timur, Sumba Tengah, Sumba Barat dan Sumba Barat Daya.
Imbauan Stasiun Meteorologi Eltari II Kupang
1. Masyarakat diimbau agar tidak panik namun tetap meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi Cuaca Ekstrem dan dampak Bencana Hidrometeorologi.
2. Khusus untuk daerah bertopografi curam/bergunung/tebing patut waspada akan potensi Tanah Longsor dan Banjir Bandang pada saat terjadi Hujan Sedang hingga Lebat yang terjadi dalam durasi yang panjang.
3. Waspada potensi Banjir Lahar Hujan disekitar Gunung Berapi Lewotobi Laki-Laki di wilayah Flores Timur.
4. Mengingat cuaca bersifat dinamis, Masyarakat diharapkan untuk selalu mengupdate informasi dan Peringatan Dini Cuaca dari BMKG.
Selain itu, para kepala daerah diimbau untuk dapat berkoordinasi dengan BPBD dan TNI-Polri setempat untuk terus mengikuti informasi resmi yang disampaikan oleh Stasiun Meteorologi Kelas II El Tari Kupang.***
Posting Komentar untuk "Jelang Hari Raya Natal 2025, Wilayah NTT Berpotensi Diterjang Potensi Cuaca Ekstrem"
Posting Komentar